Humor Palembang,Humor Bebas dan Tips Sehat

xiaomi

Baca Khusus Pria!! Kenapa Wanita Sangat Senang Dipeluk Pria, Ini Alasannya

fashion wanita
Wong PALI-

Peluk atau pelukan adalah sebuah bentuk keintiman fisik dengan menyentuh atau memegang erat bagian badan seseorang. Pelukan dapat terjadi pada beberapa orang sekaligus, ataupun antara manusia dengan hewan peliharaannya. Dampak psikologisnya, pelukan merupakan tanda dari perasaan cinta atau kasih sayang maupun penghargaan. Setiap orang dapat melakukan pelukan tanpa memandang umur dan jenis kelamin. Dengan kata lain, pelukan mempunyai arti tersendiri bagi setiap orang yang melakukannya.

Bagaimana arti pelukan dari sudut pandang seorang wanita? Konon dari banyak pendapat, kaum wanita lebih senang jika di peluk pria.

Pada umumnya, banyak kaum lelaki yang tak menyadari alasan kenapa wanita sangat menyukai dipeluk. Bagi kebanyakan kaum lelaki, pelukan hanyalah sebuah perbuatan fisikal dan luapan emosional negatif. Tapi saya yakin tidak semua Pria yang berfikir seperti itu.

Sebenarnya, bagi kaum wanita, pelukan memiliki arti yang sangat dalam. Terlebih jika seorang pria memeluk sambil membisikkan kata "sayang", aduhai...betapa berbunganya perasaan wanita saat itu.

Dari sumber medis menyatakan, pelukan bagi kaum wanita bermanfaat besar untuk kesehatan jiwa yang dapat dilakukan secara spontan. Untuk Anda yang merasa asing dan tak biasa dipeluk ataupun memeluk, mungkin saja Anda butuh sedikit panduan agar tak menganggap bahwa pelukan hanyalah sebuah perbuatan tabu semata.

Sejauh Anda masih dalam kontrol fikiran yang positif, maka pelukan bukanlah hal yang tabu. Meskipun, pada umumnya pelukan dilakukan dari seorang pria pada wanitanya, atau dari seorang pria pada anak-anaknya, atau juga dari sesama jenis. Pelukan tetaplah bukan perbuatan yang hanya dihubungkan pada perilaku menyimpang dari seseorang.

Namun pada umumnya, pelukan lebih sering dilakukan oleh orang-orang yang saling mengasihi dan saling menyayangi untuk memberi rasa aman. Nah, cobalah Anda lakukan pada orang-orang yang Anda cintai untuk memberi rasa aman sekaligus sebagai terapi kesehatan.

Belai lembut rambutnya, sentuh wajahnya, belai lembut lengannya, kaitkan jari-jemari tangan Anda dengan jari-jemarinya, belai lembut punggungnya, serta jagalah senantiasa pandangan mata dengannya. Ini adalah contoh segi positif dari pelukan suami pada isterinya.

Kenapa wanita suka dipeluk?

Kegiatan memeluk ternyata dapat melepas hormon oksitosin. (bahasa Inggris) oxytocin, adalah hormon pada manusia yang berfungsi untuk merangsang kontraksi yang kuat pada dinding rahim atau uterus sehingga mempermudah dalam membantu proses kelahiran. Selain itu, Hormon ini juga berfungsi untuk mensekresi air susu dengan merangsang kontraksi duktus laktiferus kelenjar mammae (payudara) pada ibu menyusui. Namun, Produksi air susu tersebut di atur oleh hormon Prolaktin. Oksitosin bertanggung jawab merangsang apa yang dimaksud beberapa ilmuwan dengan istilah ‘sepasang ikatan’. Tujuannya, pelukan membuat pasangan terasa lebih dekat serta intim.

Dalam soal cinta, pelukan dapat membuat ikatan diantara lelaki dan wanita. Hal itu akan lebih baik untuk wanita, karena pada prinsipnya pelukan adalah bentuk pembuktian cinta, kasih sayang dan kesetiaan pada pasangan.

Pelukan memberikan arti mendalam bila dilakukan dengan tulus. Jadi, alasan wanita suka pada pelukan yaitu kerana pelukkan ini memberi arti yang mendalam.

Kenapa pria mesti memeluk wanita?

Bila Anda bisa memberikan perasaan nyaman dengan cara bisikan dan emosional, kemungkinan Anda akan benar-benar bisa merasakan keuntungan berpelukan.

Suatu riset yang dilakukan di Chicago menyebutkan,
"pasangan yang dengan teratur serta spontan sama-sama memberikan kasih sayang non-seksual, seperti pelukan, akan merasa lebih senang dengan hubungan mereka."
Oksitosin dilepaskan dari otak Anda yang kemudian menimbulkan perasaan bahagia dan menghilangkan stres. perasaan inilah yang memberikan manfaat positif pada jalinan Anda.

Untuk pasangan suami isteri cobalah tehnik ini. Ustadz-ustadz juga ada yang menyampaikan bahwa suami yang suka memeluk isterinya, umur mereka akan lebih panjang... Insya-Allah...Aamiin


Sumber : blogger dan wikipedia ensiklopedi Indonesia
editor : Safruddin Asep
Tag : Info Sehat
0 Komentar untuk "Baca Khusus Pria!! Kenapa Wanita Sangat Senang Dipeluk Pria, Ini Alasannya"

Hosting Indonesia Hosting Indonesia
Back To Top